09/12/14

JURNAL KEGIATAN EKSPEDISI FITOKIMIA GUNUNG WAYANG (19-20 April 2014)

        Kegiatan Ekspedisi Fitokimia ini dilaksanakan di Gunung Wayang Bandung Selatan oleh 6 orang Satya GANALA dari angkatan Wiyaga Bhumi (selanjutnya disebut WB) sebagai panitia pelaksana.
Wiyaga Bhumi (foto dari kiri ke kanan)
Ridwan Nugeraha (SG.001.WB)Lisna Desiana (SG.006.WB), Reztia Puteri Indraneli (SG.005.WB),
Nia Trisniati (SG.003.WB)Mila Nurjamilah (SG.007.WB), dan  Anti Winanti (SG.002.WB)

         Kegiatan yang dilaksanakan oleh angkatan WB ini juga diikuti 12 orang dari Dewan Pengurus XX GANALA. Kegiatan diawali dari pkl 03.20 WIB pada hari Sabtu, 19 April 2014. Dilanjutkan dengan briefing hingga pukul 03.45 WIB dan melakukan persiapan untuk apel pembukaan seperti mempersiapkan berkas-berkas apel dan pengondisian peserta apel. Barulah pada pkl 04.15 WIB dilaksanakan apel pembukaan kegiatan Fitokimia GANALA di Lapangan Parkir Kimia FMIPA Unpad. Apel pembukaan berjalan sampai pkl 04.35 WIB dan yang bertindak sebagai pembina apel adalah Hasiib Bintang Purnama (G.140.MD) Zarro Dewan Pengurus XX GANALA.
       Setelah apel, semua kembali ke Sarang (sekretariat) GANALA, lalu dilanjutkan kegiatan sarapan dan sholat shubuh sampai pkl 05.20 WIB. Kemudian dilakukan pengondisian oleh panitia (WB) ke dalam truk yang sudah berada di LPK dari pkl 03.00 WIB. Setelah siap, akhirnya pkl 05.50 WIB kami dapat melakukan perjalanan menuju Situ Cisanti - Bandung Selatan. Pemberangkatan dimulai dari Sarang dengan rute berikut: Gerbang Baru Unpad - Jl. Kol Achmad Syam jalur Majalaya-Ciparay Kabupaten Bandung - Jl. Pacet Kab. Bandung - Cibeureum Kab.Bandung - Gerbang Masuk Gn. Wayang lewat situ Cisanti. Perjalanan lancar dan tiba di Situ Cisanti pukul 08.20 WIB.

Ketika sampai di Gerbang Masuk Gn. Wayang (foto dari kiri ke kanan)
Rizal (G.156.CH), 
 Rabbani(G.153.CH), Sofyan Multazam (G.151.CH), Nurul Ayini (G.150.CH),Ilham Mansur (G.147.MD),   
Gilar Gumelar (G.143.MD), Riansyah Amynurdin (G.142.MD), Rudi Hartono (G.149.CH),
 
Hasiib Bintang Purnama sebagai Zarro (G.140.MD)Syahrul Mubarak (G.148.CH), Alwi Mahbubi (G.146.MD), 
Muhamad Fikri Fauzi (G.141.MD) dan 5 orang WB 



        Setelah tiba disana, Anti menemui pengurus Perhutani dan memberikan surat balasan dari KPH dan berbicara dengan Pak Atep selaku tangan kanan Kuncen Gn. Wayang. Rombongan melakukan do’a, cek kesehatan, melakukan pemanasan, dan mengecek nadi. Selanjutnya mulai melakukan perjalanan menuju ke tempat camp yaitu di pinggir Situ Cisanti pkl 08.45 WIB dengan urutan Anti, Syahrul, Hasiib, Riansyah, Lisna, Rabbani, Rizal, Sofyan, Nia, Fikri, Ridwan, Rudi, Alwi, Ilham, Mila, Nurul, Maulana, Gilar, dan Reztia. Perjalanan berlangsung hanya sekitar 5 menit. Sesampainya di tempat camp langsung mendirikan 2 tenda, satu tenda berkapasitas 6 orang untuk menyimpan Reagen untuk Uji Fitokimia dan satu tenda lagi berkapasitas 8 orang untuk menyimpan barang-barang yang tidak akan di bawa ke Puncak. Setelah itu packing barang-barang yang akan dibawa ke Puncak seperti logistik pribadi, survival kit, konsumsi pribadi, alat sampling, tenda berkapasitas 5 orang, nesting, kompor kecil, cempor, tali rafia merah dan biru sebagai ribbon, golok, dan konsumsi kelompok (4 kg beras, 15 butir telur, 2 papan tempe, 1 L minyak goreng, dan abon). Ada dari Dewan Pengurus XX GANALA yaitu Fikri, Rabbani, Rizal, dan Rudi yang tinggal dan menjaga tenda di tempat camp.

     Pendakian dilakukan pkl 09.50 WIB dengan menggunakan jalur pendakian melewati mushola kecil Situ Cisanti. Medan dalam perjalanan awal menanjak dengan cuaca sangat panas. Setelah perjalanan yang lumayan melelahkan, tibalah di tempat sampling yaitu masih dalam jalur pendakian. Disana istirahat cukup lama sekitar 23 menit karena ada salah satu panitia yaitu Nia yang sakit. Namun,  Nia  masih kuat untuk melanjutkan pendakian dan akhirnya pukul 11.42 WIB kami pun melanjutkan pendakian dari tempat sampling menuju puncak.
Perjalanan Menuju Puncak
    Pada pukul 13.07 WIB rombongan tiba di puncak. Disana kami istirahat, makan cemilan, dan melaksanakan sholatRombongan berdiam di puncak sampai pukul 14.15 WIB, lalu  turun karena hari semakin sore dan kabut mulai menebal, cuaca pun mulai mendung. Tetapi, ketika perjalanan turun mendapat kesulitan, rombongan sempat tersesat karena tidak menemukan ribbon. Akhirnya, rombongan menemukan ribbon kembali dan menemukan jalan menuju tempat camp. Perjalanan turun dari puncak sampai ke tempat sampling ini berlangsung sampai pkl 15.40 WIB.
      Selanjutnya dilakukan briefing  yang di pimpin oleh Nia untuk membahas teknis sampling hari. Kemudian pukul 17.45 WIB rombongan turun dengan cuaca yang sudah turun hujan. Rombongan sampai di tempat camp pkl 18.05 WIB lalu sebagian dari panitia ada yang mendirikan tenda, membuat bivak, dan memasak. Sedangkan yang lain membantu membuat api unggun. Setelah semua beres, rombongan makan bersama.
     Acara kemudian dilanjutkan dengan acara makrab yang dimulai dengan penampilan dari WB dengan menyanyikan sebuah lagu, dilanjutkan dengan penampilan dari angkatan Cadas Halimun (kemudian disebut CH) yang menyanyikan lagu Syukur, dan penampilan terakhir dari Marutha Denta(Kemudian disebut MD) yaitu puisi berantai. Setelah itu, acara dilanjutkan dengan saling berbagi cerita dari tiap-tiap angkatan. Dan kemudian terakhir sebelum istirahat, dilanjutkan dengan kegiatan evaluasi untuk hari tersebut dan briefing untuk hari selanjutnya. Akhirnya pkl 23.35 WIB semuanya istirahat dengan bergantian jaga malam.
    Minggu pagi sekitar pkl 03.30 WIB, Mila dan Reztia pun bangun untuk melaksanakan jaga malam dan dilanjutkan dengan kegiatan memasak sarapan pagi. Selainmereka berdua, panitia lainnya melakukan screening untuk mengefektifkan waktu. Setelah masak dan screening selesai rombongan pun makan pagi bersama. Pukul 07.25 WIB rombongan bergegas melakukan persiapan untuk pengujian sampel fitokimia. Setelah semua peralatan dan tempat ujinya siap, barulah sekitar pkl 09.55 WIB mulai dilakukan pengujian dan herbarium. Saat pengujian berlangsung, turun hujan yang cukup deras. Akhirnya pindah tempat pengujian ke tempat camp.

Preparasi sampel sebelum di uji (di dalam bivak)

Uji Fitokimia di dalam bivak

Uji Fitokimia di dalam bivak


      Hari semakin sore, pengujian selesai pukul 15.55 WIB rombongan langsung melakukan packing untuk pulang. Perjalanan ke Gerbang masuk Gn. Wayang dan berpamitan pulang ke pengelola situ Cisanti. Sesampainya di gerbang masuk, truk sudah ada standby dan lansung dilakukan pengondisian masuk truk. Pada pukul 17.38 WIB dilakukan perjalanan pulang menuju Jatinangor. Rute yang ditempuh sama seperti saat pemberangkatan. Akhirnya rombongan pun tiba di lapangan parkir kimia FMIPA Unpad pada pkl 20.05 WIB. Setibanya disana langsung membereskan carier dan istirahat sejenak. Kemudian pkl 20.15 WIB dilanjutkan kegiatan apel penutupan, yang menjadi pembina yaitu Hasiib. Setelah apel selesai dilakukan evaluasi kegiatan.


SEKIAN CERITA PERJALANAN KALI INI
SEMOGA MENGINSPIRASI
SALAM LESTARI!!!


Tidak ada komentar:

Posting Komentar